Inilah 6 Destinasi Wisata di Jogja yang Kekinian dan Kece

Destinasi wisata di Jogja bukan hanya Parangtritis dan Malioboro saja, ya. Ada banyak tempat wisata lain yang tak kalah unik dan menarik. Tempat-tempat tersebut juga menghadirkan spot-spot foto yang kece dan instagramable. Di mana saja wisata Jogja terhits dan kekinian itu? Simak terus informasi di bawah ini.

  1. Air Terjun Kedung Pedut

kedung pedut kulonprogo
instagram.com/likechairunnisa

Wisata alam Jogja ini berlokasi di Jatimulyo Kulonprogo, Yogyakarta. Susana di sekitar air terjun yang masih asri membuat siapa pun yang mengunjungi tempat ini akan betah. Tak hanya itu, penduduk desa tempat ini pun ramah-ramah dan membuat suasana di tempat ini menjadi semakin nyaman.

YOUR EXISTING AD GOES HERE

Saat musim durian tiba, warga di sekitar Air Terjun Kedung Pedut akan menjajakan hasil panennya. Untuk fasilitasnya sendiri terbilang cukup lengkap, meski berada di pedesaan. Di sana sudah dilengkapi dengan toilet umum, tempat ibadah, dan gazebo umum untuk beristirahat.

2. Upside Down World

upside down jogja
kanaljogja.id/amix.stefanny

Semenjak dibuka untuk pertama kalinya, Upside Down World mendadak langsung hits, lo. Saat mengunjungi destinasi wisata di Jogja ini, kamu akan merasa seolah-olah dunia terbalik. Kamu pun dapat berfoto dengan aneka gaya yang unik dan konyol. Tempat wisata ini berlokasi di jalan Ring Road Utara, Depok, Sleman, Yogyakarta.

3. Ekowisata Taman Sungai Mudal

YOUR EXISTING AD GOES HERE
sungai mudal kulonprogo
instagram.com/qqordhowi

Siapa yang senang bermain air? Wah, pas banget. Wisata air Jogja yang satu ini tak boleh kamu lewatkan. Tempat ini memiliki suasana yang masih asri dan juga alami serta. Aliran sungainya pun tenang dan jernih. Dengan pemandangan yang kece dan memukau ini, Ekowisata Taman Sungai Mudal cocok digunakan untuk background foto pemandangan alam.

Kira-kira, di mana lokasi tempat wisata alam di Jogja ini? Ekowisata Taman Sungai Mudal berada di kecamatan Girimulyo, Kulonprogo, Yogyakarta. Fasilitas yang ditawarkan tempat ini cukup lengkap. Bahkan, di sana juga disediakan fasilitas WiFi juga, lo. Jadi, kamu tidak perlu khawatir lagi untuk segera memposting foto di Instagram.

4. Goa Jomblang

goa jomblang jogja
instagram.com/jogjadventuretrip

Pernah mengunjungi Goa Jomblang? Tempat wisata ini berlokasi di Gunungkidul dan kini telah menjadi objek wisata kelas dunia. Di sana, kamu akan diajak untuk menikmati sensasi susur gua yang memukau. Keseruan susur gua ini bahkan membuat penasaran wisatawan-wisatawan mancanegara, lo.

Kok bisa? Salah satu alasan adalah karena Goa Jomblang memiliki spot foto laksana cahaya ilahi atau cahaya surga. Namun, untuk dapat menikmati keindahan tempat ini, kamu harus rela untuk merogoh kocek lebih. Pasalnya, tiket masuk wisata Jogja zaman now ini dibandrol dengan harga Rp 450.000,00 untuk sekali masuk.

5. Jalan Malioboro

prewedding malioboro
donjuan-photography.blogspot.com

Jalan Malioboro menjadi salah satu tempat yang wajib kamu kunjungi saat berlibur di Jogja. Melalui tempat ini, kamu dapat menikmati suasana malam Kota Jogja yang indah dan syahdu. Kamu dapat menikmati keindahan malam kota ini dengan meminum kopi dan nongkrong bersama teman-teman.

6. Gunung Merapi Purba

gunung purba nglanggeran
instagram.com/noviralarassati

Saat dilihat dari kejauhan, Gunung Merapi Purba akan terlihat sangat eksotis dan menawan. Tempat wisata ini dapat kamu temukan di Gunungkidul, Yogyakarta. Kamu dapat mencoba mendaki gunung ini dan menikmati sensasi menikmati pemandangan dari atas ketinggian yang menakjubkan.

Untuk dapat mencapai puncak gunung purba ini, kamu hanya memerlukan waktu sekitar 45-60 menit saja. Meski mendaki gunung ini terbilang melelahkan, tetapi semua itu akan terbayar dengan pesona alam yang dihadirkan tempat ini.

Jogja memang dikenal sebagai surganya tempat wisata. Ada banyak destinasi wisata di Jogja yang unik, kece, dan pastinya menarik. Nah, jika kamu sedang berlibur di kota ini, sebaiknya manfaatkan waktu berlibur dengan baik. Selain dapat mengunjungi keenam tempat di atas, kamu juga dapat mencoba berbagai wisata Jogja terbaru yang tak kalah menarik.

Pos terkait