Tak salah bila ada yang beranggapan Jogja itu miniatur Indonesia. Dari kota ini seolah bisa menemukan berbagai objek wisata yang mewakili kota-kota lain. Jogja juga kaya akan keragaman budaya, keindahan alam, aneka kuliner dan tentu saja destinasi wisata.
Mungkin diantara kita ada yang beranggapan wisata Bangka Belitung adalah juara untuk destinasi pantai. Faktanya di Jogja pun ada pantai yang tak kalah menarik dengan apa yang ada di Negeri Laskar Pelangi.
Ada juga mereka yang beranggapan wisata tradisi dengan kearifan lokal itu hanya ada di Pulau Dewata Bali. Faktanya di Kota Pelajar ini pun sarat kearifan lokal yang begitu kuat.
Di kota ini selalu saja ada hal menarik bisa ditemukan, terutama bagi mereka yang sedang plesiran. Seolah tak ada celah untuk berhenti mengeksplorasi apa yang namanya Jogjakarta.
Berbagai keindahan alam dan seni budaya bisa ditemukan. Baik itu dari sisi barat, timur, selatan, utara hingga pusat kota.
Menjelajahi Jogja tak ubahnya mengarungi Indonesia. Paling penting tentu saja siapkan budget, waktu dan tenaga. Begitu pulang yang tersisa lebih pada rindu, kapan ingin datang lagi ke Jogja.
Semua Hal Menarik Bisa Ditemukan
Begitu banyak artikel yang mengulas Jogja itu miniatur Indonesia. Bila kebanyakan akan fokus pada destinasi wisata berupa alam dan keragaman suku maka sejatinya tidak hanya itu saja.
Masih ada hal lain yang bisa ditemukan dan harus dilakukan selama berada di kota ini selain menikmati keindahan alam. Mengeksplor setiap jengkal yang ada niscaya akan disambut dengan senyum ceria masyarakat setempat.
Bahkan sosok penyair Joko Pinurbo pun pernah mengatakan bahwa Jogja itu terbuat dari ‘rindu, pulang dan angkringan.’ Sebagai gambaran bahwa Jogja itu begitu dekat bagi siapa saja yang pernah berkunjung.
Yang tak kalah menarik tentu saja Jogja bisa diterima wisatawan dari seluruh wilayah. Begitu mudah menemukan wisatawan atau orang-orang yang berasal dari Sabang hingga Merauke.
Bukti Nyata Jogja itu Miniatur Indonesia
Alam Indonesia itu begitu kaya, mulai dari adanya laut, gunung, hutan, sungai, gua dan lain-lain. Semua itu bisa ditemukan dengan mudah di Jogja.
Jogja tidak identik dengan wisata pantai saja, Jogja juga tidak identik dengan wisata gunung semata. Namun di Jogja semua keindahan alam nan menarik akan ditemukan. Pun bagi kamu yang mungkin pernah mengunjungi destinasi wisata Bangka Belitung.
Negeri Laskar Pelangi ini cukup populer karena keindahan pantai yang ada. Tak hanya itu saja tapi masih banyak destinasi menarik lainnya yang instagramable.
Di tempat tersebut setidaknya ada 10 destinasi yang bisa dituju. Mulai dari Pantai Tanjung Kelayang, Pantai Parai Tenggiri dan Pantai Tanjung Tinggi. Tak hanya itu saja tapi ada juga Pulau Leebong, Pulau Batu Berlayar, Pulau Lengkuas, Bukit Pangkuan, Museum Kata, Danau Kaolin, Bangka Botanical Garden dan masih banyak lagi
Saat ke Jogja maka silakan berkunjung ke pesisir Gunungkidul. Di daerah penghasil gaplek ini ada banyak pantai yang begitu indah dengan pasir putih dan bebatuan.
Selanjutnya bila ingin menyaksikan lebih dekat aneka pertunjukan seni budaya tradisional. Maka dengan mudah di Jogja pun akan ditemukan berbagai pentas yang mewakili satu wilayah.
Di kota ini banyak mahasiswa yang berasal dari luar Jogja. Mereka ini pun miliki komunitas yang sifatnya kedaerahan. Selain untuk bertukar cerita seputar apa yang terjadi di kampung halaman tentu tak melewatkan kegiatan seni budaya asal.
Pertukaran pelajar dan seni budaya berjalan dengan sangat apik. Bukan hal yang aneh kemudian bila satu sama lain saling berkolaborasi dan menyuguhkan berbagai hiburan kontemporer.
Perlu dicatat pula sektor pariwisata dan kuliner di Jogja kini bukan lagi di topang warga lokal. Berbagai pihak turut andil dan menghadirkan sesuatu yang beda sebagai bentuk akulturasi seni dan budaya.
Semua itu kian mengukuhkan bahwa miniatur Indonesia kian nyata berada di Jogja