Menikah Tak Harus Menunggu Mapan, Ini 6 Alasannya

Banyak orang menunda pernikahan karena beberapa alasan. Salah satu alasan yang sering terlontar yaitu masalah kemapanan. Sebenarnya, menikah tak harus menunggu mapan. Sebenarnya definisi kemapanan itu apa sih? Apakah itu artinya kamu sudah kaya raya dengan memiliki banyak uang, rumah dan mobil ?

akah nikah
kanaljogja.id

Hal yang harus kamu tahu, pernikahan memang membutuhkan persiapan mental dan materi. Sebab, modal cinta saja tidak akan cukup untuk memenuhi kebutuhan sehari-hari. Berikut ini alasan bahwa menikah tak harus menunggu mapan.

YOUR EXISTING AD GOES HERE

1. Sukses diraih melalui sebuah proses
Tak ada aturan baku berapa lama seseorang bisa sukses. Bahkan kesuksesan diraih dengan tahapan proses. Ini akan membutuhkan waktu lama. Nah, kalau kamu nikah nunggu mapan, mau sampai kapan? Ingat ya, belum tentu kamu mendapatkan kesempatan dua kali bisa menemukan pasangan hidup yang baik.

2. Pernikahan butuh dua insan yang saling menguatkan
Ketika kamu memiliki seorang pendamping yang selalu mendukungmu, hal ini akan membuatmu semakin semangat dalam meraih kemapanan.

Selama kamu sudah memiliki penghasilan sendiri dan tidak bergantung pada orang tua, keputusan menikah bisa kamu ambil. Meskipun penghasilanmu belum seberapa, ketika ada si dia yang menguatkan maka beban hidup terasa lebih ringan.

3. Indahnya berjuang bersama
Tidak dipungkiri bahwa setiap orang ingin hidup serba berkecukupan. Tapi, ketika kamu bersatu dengan pasanganmu ketika belum mapan, hal itu menjadi bukti bahwa kamu tidak hanya tergiur dengan kemudahan yang ditawarkan. Seseorang yang mau sama-sama berjuang dari bawah sangat luar biasa.

YOUR EXISTING AD GOES HERE

4. Ikatan kalian akan lebih kuat karena sudah terbiasa berjuang bersama
Ketika kamu harus berjuang bersama, pasti akan banyak hal terlewati baik suka maupun duka. Hal itu membuat pondasi rumah tangga semakin kuat. Apabila ada kesulitan yang datang, kamu sudah biasa menghadapinya. Bahkan hubungan kalian tak akan goyah meski ada badai menghantam.

5. Rasa cinta semakin dalam karena jatuh bangun berjuang bersama
Melalui hari-hari penuh canda tawa, tangis dan duka akan memperdalam rasa. Kalian akan memiliki rasa tak ingin kehilangan setelah apa yang pernah kalian lalui bersama. Apa yang kalian peroleh saat ini, tidak datang begitu saja sebab kalian harus berjuang keras untuk mendapatkannya.

6. Rasa saling menghargai semakin tinggi
Berada pada posisi yang sulit membutuhkan kekuatan yang besar. Pasanganmu juga akan berperan sebagai sahabat. Kalian akan saling menguatkan untuk menghadapi setiap persoalan. Kerjasama juga dibutuhkan untuk memenuhi kebutuhan keluarga. Saling melengkapi merupakan hal yang indah.

Itulah 6 alasan kenapa menikah tak harus menunggu mapan. Jika sudah merasa cocok, kenapa tidak? Tak perlu menunggu sampai mapan sebab uang dan rezeki bisa dicari. Mapan juga tak jadi jaminan seseorang bisa hidup bahagia.

Ibarat sebuah perahu di lautan, kamu dan pasangan harus punya tujuan yang sama. Tak perlu perahu semewah kapal pesiar. Yang penting kalian tahu bagaimana menjaga perahu tetap mengapung meski ada badai menghadang.

Kelak akan ada hal-hal kecil yang bisa saja menghancurkan sebuah pernikahan. Namun demikian akan ada pula hal-hal kecil yang akan mempertahankan pernikahan.

Pos terkait