5 Lagu Tentang Jogja Karya Anak Bangsa yang Hits abis

Jogja selalu menyimpan kenangan. Mungkin itu kalimat yang pas bagi kamu yang pernah ke kota ini. Kota penuh budaya ini selalu membuat kita yang pernah ke sana, serasa ingin kembali lagi rasanya ditambah begitu mudah kita temukan lagu tentang Jogja.

Banyak hal yang bikin kita selalu teringat akan Kota Wisata ini. Entah itu tempatnya yang nyaman, lokasi-lokasinya yang beda dari kota lain, orang-orangnya ataupun kulinernya yang menarik. Namun bagi beberapa seniman atau musisi tanah air, mengingat Jogja itu bisa dituangkan dalam sebuah lagu.

Berikut lima karya anak bangsa berupa lagu tentang Jogja, yang bisa bikin kamu teringat lagi dengan kota ini:

1. Kla Project – Yogyakarta

kla project
pantau.com

Mungkin lagu ini seperti lagu wajib jika anda bertandang ke Yogyakarta. Saking populernya, anda minimal akan mendengar lagu ini saat jalan-jalan di Kota Jogja.

Mulai dari musisi jalanan yang membawakannya di warung-warung kaki lima, sampai sebagai musik latar di pertokoan-pertokoan. Di lagu ini, Kla Project berhasil membuat lirik lagu yang mengena di hati dan telinga setiap orang, dengan balutan romantisme Kota Jogja.

YOUR EXISTING AD GOES HERE

Bahkan, anda yang belum pernah ke Jogja sekalipun, seakan sudah bisa menggambarkan Kota Yogyakarta seperti apa melalui lagu ini. Meski berasal dari Jakarta, Kla Project sukses memotret nuansa Yogyakarta yang penuh kesederhanan, kenyamanan dan nostalgia yang tak akan terlupakan.

Berikut sepenggal lirik lagunya :

Pulang ke kotamu
Ada setangkup haru dalam rindu
Masih seperti dulu
Tiap sudut menyapaku bersahabat, penuh selaksa makna
Terhanyut aku akan nostalgi
Saat kita sering luangkan waktu
Nikmati bersama
Suasana Jogja…

2. Iwan Fals – Jogja

iwan fals
tirto.id

Musisi legendaris Iwan Fals ternyata juga punya lagu yang menggambarkan Kota Yogyakarta. Musisi bernama asli Virgiawan Listanto ini membuat lagu berjudul ‘Jogja’.

Karya anak bangsa ini bisa ditemukan dalam album Anak Wayang yang dirilis pada tahun 1994. Di album Anak Wayang ini, Iwan Fals juga berkolaborasi dengan seniman Sawung Jabo dalam penggarapannya.

Pada lirik lagu Jogja, Iwan Fals bercerita bagaimana Kota Yogyakarta mempunyai kenangan tersendiri baginya saat menyusuri jalan yang dulu pernah dia lewati . Dengan alunan gitar akustik yang khas, lagu ini seakan cocok buat kamu yang sudah lama tidak ke Yogyakarta.

Berikut sepenggal lirik lagunya :

Aku jalan sendiri
Dijalan yang sering aku lewati dulu
Aku masih melihat
Wajah wajah yang aku kenal dahulu
Dikota ini
Dikota ini
Aku bangun kembali
Setelah tidur yang panjang tanpa pernah kusadari
Ingin menyanyi
Untuk apa saja yang pernah terjadi dikota ini
Dikota ini
Dikota ini
Kupanggil Jogjakarta…

3. Doel Sumbang dan Nini Karlina – Malioboro

doel sumbang
aksi.co

Karya anak bangsa dengan hits Malioboro ini sempat booming di eranya. Nama jalan yang berada di Kota Yogyakarta ini selalu ramai dikunjungi oleh wisatawan lokal maupun asing.

Banyak hal yang bisa kita jumpai di jalan yang berdekatan dengan Stasiun Yogyakarta ini. Nama musisi Doel Sumbang pun tidak luput dari kenangan akan jalan ini. Sampai-sampai, dia membuat lagu dengan judul Malioboro.

Musisi bernama asli Abdul Wahyu Affandi ini lalu menggaet penyanyi Dangdut Nini Karlina untuk membawakan lagu tersebut. Bercerita tentang salah satu tempat terpopuler di Jogja,

Doel Sumbang dengan apik bercerita tentang denyut nadi kehidupan di Maliboro. Mulai dari makan pisang goreng yang panas, menyeruput kopi, makan sambil lesehan, sampai senyuman gadis-gadis manis yang tidak bisa dilupakan. Dijamin anda pasti akan terbawa dengan lagu ini.

Berikut lirik lagunya :

Panas-panas goreng pisang
Kopi agak manis di gelas kaca
Di gelar tikar di terang neon
Di ubun-ubunnya jogjakarta
Gadis manis senyum-senyum
Tawarkan nasi bungkus daun pisang
Sama-sama makan malam-malam
Di ubun-ubunnya Jogjakarta
Semua aku ingat
Dan tak akan kulupa
Kenangan paling indah
Dan paling… paling asyik
Ada lagu yang indah di Malioboro
Lagu cinta tentang engkau dan aku
Ada sajak yang indah di Malioboro
Sajak cinta tentang engkau dan aku…

4. Ebiet G. Ade – Yogyakarta

5 Lagu Tentang Jogja Karya Anak Bangsa yang Hits abis 1

m.tempo.co

Musisi yang kerap membawakan lagu bertema alam dan sosial Ebiet G. Ade ternyata mempunyai sebuah lagu tentang kehidupan Kota Yogyakarta. Memang Jogja sudah akrab bagi Ebiet muda.

Bahkan, Malioboro seakan menjadi rumah bagi Ebiet dalam mengasah kepiawaiannya bersyair saat muda dahulu. Di lagu ini, Ebiet memakai kalimat metafora pada awal lirik lagunya saat menggambarkan Kota Yogyakarta.

Sebagai ungkapan akan kenyataan atau kiasan, Ebiet menulis lirik ‘Seperti debu, tajam menerpa mata’. Dengan suara khasnya, Ebiet melantukan Yogyakarta sebagai kota yang telah lama dia rindukan.

Ditambah permainan piawai gitarnya, lagu ini memang cocok bagi anda yang rindu akan suasana Jogja.

Karya anak bangsa yang satu ini memiliki penggemar fantastis dengan lagu yang menyayat hati. Membawa nuansa seolah benar-benar ada dilokasi dan ikut merasakan apa yang dilukiskan.

Berikut sepenggal lirik lagunya :

Seperti debu, tajam menerpa mata
Aku tersentak dari lamunan
ketika kubuka tirai jendela
Seperti angin, lembut menyusup jiwa
Aku terpejam, kuhirup nafas dalam
di gerbang kotaku, Yogyakarta
Hari ini aku pulang, hari ini aku datang
bawa rindu, bawa haru, bawa harap-harap cemas…

5. Shaggydog – Di Sayidan

5 Lagu Tentang Jogja Karya Anak Bangsa yang Hits abis 2

mongabay.co.id

Karya anak bangsa yang satu ini bisa dibilang paling kekinian. Band asal Yogyakarta, Shaggydog mungkin sudah tidak asing lagi di telinga anak muda.

Band beraliran Reggae dan Ska ini mempunyai sebuah lagu yang menggambarkan sebuah kampung di pinggiran Kali Code, bernama Sayidan, kampung tempat mereka sering nongkrong. Lagu dengan bernuansa Reggae ini termasuk lagu yang mudah dicerna dan yang pasti dapat membuat anda berdansa.

Di Sayidan, begitulah judulnya. Di lagu itu Shaggydog bercerita tentang Sayidan yang asyik buat berbagi rasa di balik ramainya Jogja. Bahkan di lagu itu, Shaggydog menceritakan bagaimana caranya menuju Sayidan.

Di situ diterangkan jika kita datang dari arah Selatan, maka anda langsung menuju Gondomanan dan belok kanan sebelum perempatan. Iya, Di Sayidan memang menjadi lagu wajib bukan hanya untuk pecinta Reggae Tanah Air, tapi bagi semua orang yang ingin merasakan kenyamanan, kerukunan dan yang menghargai perbedaan.

Satu hal yang bisa kamu temukan di Yogyakarta.

Berikut sepenggal lirik lagunya :

Oh coba kawan kau dengar ku punya cerita
Tempat biasa ku berbagi rasa
Suka duka tinggi bersama
Di gang gelap, di balik ramainya Jogya
Mari sini berkumpul kawan
Dansa.. Dansa sambil tertawa
Bila kau datang dari Selatan
Langsung saja menuju Gondomanan
Belok kanan sebelum perempatan
Teman-teman riang menunggu di Sayidan…

Pos terkait