Kadar kolesterol normal pria dan wanita mempunyai perbedaan yang pastinya berpengaruh terhadap kesehatan. Kadar kolesterol untuk setiap orang dipengaruhi oleh adanya beberapa faktor seperti halnya jenis kelamin hingga usia.
Sekarang ini untuk mengetahui informasi lebih jelasnya mengenai masalah kolesterol bisa konsultasi secara langsung dengan dokter melalui online. Caranya dengan konsultasi melalui aplikasi, download di sini.
1.Tingkat kadar kolesterol normal pria serta wanita berdasarkan usia
Tubuh manusia butuh kolesterol yang berfungsi dalam membangun sel sehat di dalam tubuh. Kolesterol di dalam darah disebarkan oleh partikel yang secara khusus dengan sebutan lipoprotein.
Dua lipoprotein tersebut yakni LDL dan juga HDL. Kadar kolesterol dapat meningkat dengan pengaruh usia hingga jenis kelamin, berikut uraiannya:
1. Kadar kolesterol normal pria dan wanita usia di bawah 19 tahun
Untuk kadar kolesterol secara normal untuk pria dan wanita yang usianya di bawah 19 tahun yakni kurang dari 170 mg/dl. Hal ini dilengkapi dengan tipe kolesterol LDL kurang dari 110 mg/dl dan juga HDL 45 mg/dl atau lebih.
Sementara untuk kadar kolesterol tinggi totalnya yakni lebih besar atau bahkan sama dengan angka 200 mg/dl. Sedangkan LDL yang dimiliki lebih besar atau sama dengan 130 mg/dl.
2. Kadar kolesterol untuk pria dengan usia di atas 20 tahun
Kadar kolesterol normal pada pria dengan total kolesterolnya 125 sampai 200 mg/dl. Sedangkan untuk tipe kolesterol LDL lebih dari 100 mg/dl dan untuk HDL lebih dari 40 mg/dl.
Sementara untuk kadar kolesterol tinggi totalnya yakni lebih besar atau sama dengan 238 mg/dl. Hal ini diimbangi oleh tipe kolesterol LDL dengan angka 160 sampai 189 mg/dl.
3. Kadar kolesterol untuk wanita dengan usia di atas 20 tahun
Kadar kolesterol normal bagi wanita yaitu total dari kolesterolnya 125 sampai 200 mg/dl. Untuk tipe kolesterol LDL kurang dari 100 mg/dl dengan HDL lebih dari 50 mg/dl.
Kadar kolesterol tinggi bagi wanita dengan angka total kolesterol lebih besar dari 239 mg/dl. Sementara untuk nilai dari LDL yakni 160 sampai 189 mg/dl.
Baca juga: Kapan Harus Medical Check Up
2. Penyebab tingginya kadar kolesterol
Kadar kolesterol normal pria dan wanita menunjukkan angka yang tidak begitu jauh dan pengaruhnya dari faktor usia. Dengan kadar kolesterol yang tinggi dari batas normal sering kali disebabkan karena pola hidup tidak sehat selama ini.
Inilah beberapa hal yang menjadi pemicu meningkatnya kadar kolesterol tubuh pada setiap orang:
1. Mengonsumsi makanan kurang sehat
Seringnya mengonsumsi makanan yang tidak memperhatikan kadar normal untuk kolesterol bisa mengakibatkan penyakit kronis. Konsumsi makanan tidak sehat seperti halnya tinggi gula hingga tinggi lemak jenuh.
Makanan tersebut biasanya dari kelompok mentega, keju, biskuit, krim, makanan kemasan dan fast food. Mengonsumsi dalam jumlah yang berlebihan dapat memicu tingkat kolesterol menjadi cepat naik.
2. Kebiasaan merokok
Kebiasaan buruk dengan merokok menjadi salah satu penyebab naiknya kadar kolesterol. Di dalam rokok terdapat beberapa kandungan berupa zat kimia yakni akrolein.
Kandungan tersebut mampu menghentikan aktivitas dari HDL dalam mengangkut dan menyebarkan timbunan lemak yang ada pada tubuh menuju ke hati agar dapat dibuang. Dengan demikian akan terjadi penyempitan pada bagian pembuluh darah ataupun aterosklerosis.
3. Mengonsumsi minuman alkohol
Konsumsi alkohol yang terlalu sering juga menjadi pemicu kolesterol menjadi tinggi. kebiasaan yang tidak dapat dihilangkan ini bisa meningkatkan kadar pada LDL serta trigliserida di dalam darah.
4. Obesitas atau kelebihan berat badan
Kelebihan berat badan atau yang dikenal dengan obesitas merupakan salah satu faktor naiknya kadar kolesterol normal pria ataupun wanita. Orang yang masuk dalam kategori ini yakni dengan indeks massa tubuhnya di atas 30 atupun lingkar pinggangnya mempunyai ukuran 102 cm untuk pria dan wanita 89 cm.
Berat badan yang berlebihan dapat meningkatkan kadar LDL serta trigliserida. Dengan begitu bisa menurunkan kadar dari HDL.
5. Mempunyai penyakit penyerta
Tingkat kolesterol yang cenderung meningkat bisa terjadi karena faktor penyakit bawaan atau penyerta lainnya. Penyakit tersebut di antaranya tekanan darah tinggi atau hipertensi, gangguan tiroid atau hipotirodisme, diabetes, penyakit ginjal hingga penyakit liver.
Untuk bisa menurunkan kadar kolesterol akan sedikit lebih sulit karena harus menyembuhkan penyakit penyerta terlebih dahulu. Jika tidak segara diatasi maka sudah dipastikan kadar kolesterol akan tetap naik seiring berjalannya waktu.
6. Bertambahnya usia
Kadar kolesterol normal pria dan wanita mempunyai angka yang berbeda seperti penjabaran di atas. Bertambahnya usia menjadi faktor meningkatnya kadar kolesterol jika tidak dilakukan pengecekan secara rutin.
Untuk pria ataupun wanita, pertambahan usia tidak hanya meningkatkan kadar kolesterol namun juga aterosklerosis. Sehingga di usia yang sekiranya sudah bertambah perlu dilakukan pemeriksaan untuk mengecek kadar kolesterol secara rutin agar tetap stabil.
7. Jarang olahraga atau kegiatan fisik
Tidak hanya dari segi mengonsumsi makanan saja yang menjadi pemicu kadar kolesterol naik. Jarang melakukan gerakan olahraga atau gerakan fisik menjadi penyebab tingginya kolesterol.
Hal ini tentunya berpengaruh besar pada peningkatan LDL di dalam tubuh. Untuk mengatasinya dengan cara melakukan gerakan fisik secara rutin yang dapat menurunkan kadar kolesterol ke angka normal kembali.
Demikianlah beberapa penjabaran mengenai kadar kolesterol normal pria yang mempunyai perbedaan dengan wanita. Naiknya kadar kolesterol dari batas normal disebabkan oleh banyak hal yang tanpa disadari dengan baik dan sulit merubah kebiasaan tersebut.