Tak Ingin Uang Menipis di Akhir Bulan, Virgo Solusinya

Memiliki simpanan uang receh terkadang menjadi penyelamat di saat akhir bulan. Uang tersebut bisa digunakan untuk menutupi kebutuhan, karena uang sudah sangat menipis. Sebenarnya kamu bisa mengelolanya dengan lebih baik menggunakan aplikasi Virgo.

aplikasi virgo
pexels.com

Aplikasi ini hadir dengan mengenalkan fitur Top Up Kembalian yang bisa menyimpan uang receh hasil kembalian belanjaan. Sehingga kamu tidak akan lagi kesulitan mencari tempat penyimpanan uang receh yang pastinya ribet.

Bahkan dengan Virgo, kamu bisa menggunakan uang kembaliannya kembali untuk berbagai transaksi secara online. Tak ingin rugi maka segera gunakan aplikasi ini dan nikmati berbagai keuntungan yang ada.

YOUR EXISTING AD GOES HERE

Nah, apa saja manfaat dari aplikasi Virgo dan cara menggunakannya?

Manfaat Menggunakan Aplikasi Virgo

Aplikasi Virgo merupakan aplikasi yang bisa menyimpan uang receh sisa kembalian belanjaan menjadi e-money. Kamu bisa terus mengumpulkan uang kembalian tersebut, hingga lama-kelamaan nilainya akan terus meningkat.

Aplikasi Virgo dibuat oleh PT Capital Net Indonesia dan telah terdaftar di Asosiasi Sistem Pembayaran Indonesia (ASPI). Kamu tidak perlu ragu, karena Virgo juga diawasi oleh Bank Indonesia.

YOUR EXISTING AD GOES HERE

Adapun beberapa manfaat yang bisa kamu dapatkan adalah sebagai berikut:

  • Bisa digunakan untuk membeli pulsa dan paket data.
  • Membayar tagihan listrik pasca bayar dan membeli token listrik pra bayar.
  • Belanja online di Alfagift yang menyediakan banyak promo dengan metode pembayaran Virgo. 
  • Bisa transfer ke sesama pengguna Virgo tanpa potongan biaya. Bahkan bisa transfer ke rekening bank
  • Bisa digunakan untuk menyimpan uang receh sisa belanja di Alfamart, Alfamidi, dan Dan+Dan.

Ada tiga merchant resmi aplikasi Virgo Alfamart yang bisa digunakan untuk fitur Top Up Kembalian  belanja. Kamu bisa mendapatkan nominal kembalian di Alfamart maksimal sebesar Rp 99.999,- tiap transaksi. Untuk Alfamidi dan Dan+Dan uang kembalian yang bisa diterima sebesar Rp 1.999,- tiap transaksi.

Uang kembalian dari merchant tersebut bisa terus kamu tambahkan setiap hari setelah berbelanja tentunya. Sehingga uang receh tersebut akan terus terakumulasi dan nilainya akan semakin membesar.

Cara Menggunakan Aplikasi Virgo untuk Menyimpan Uang Receh

Langkah pertama yang harus kamu lakukan tentunya mendaftarkan akun Virgo. Berikut caranya:

  1. Download dan instal terlebih dahulu aplikasi Virgo dari Google Play Store.
  2. Daftarkan diri menggunakan KTP  dan nomor HP yang aktif.
  3. Buatlah pin dengan memilih 6 digit angka. Pin ini digunakan untuk memverifikasi setiap bertransaksi di Virgo.
  4. Tingkatkan/upgrade akun Virgo dengan memverifikasi KTP dan upload foto selfie dengan memegang KTP.
  5. Tunggu proses verifikasi, sehingga akun kamu bisa digunakan untuk memanfaatkan semua fitur Virgo.

Setelah punya akun yang terverifikasi, kamu bisa mulai untuk mengumpulkan uang receh. Inilah langkah-langkahnya:

  1. Kamu harus belanja di merchant Virgo (Alfamart, Alfamidi atau Dan+Dan).
  2. Bayar belanjaan dengan uang tunai.
  3. Katakan kepada kasir untuk memasukkan uang kembalian  ke aplikasi Virgo.
  4. Berikan nomor HP yang terdaftar di akun Virgo.
  5. Kasir akan memproses kembalian tersebut untuk memasukkannya ke saldo Virgo milikmu.
  6. Periksa saldo, maka akan bertambah sesuai jumlah kembalian.

Mengisi Saldo Virgo dari BCA Mobile dan Mobile Banking Lainnya

Selain dari kembalian uang receh, kamu juga bisa top up saldo Virgo Alfamart melalui BCA Mobile atau mobile banking lainnya. Caranya:

  1. Buka aplikasi Virgo – Top Up – BCA.
  2. Salin nomor Virtual Account di aplikasi Virgo tersebut
  3. Buka BCA Mobile – m-Transfer – BCA Virtual Account.
  4. Masukkan nomor yang sudah kamu salin.
  5. Masukkan jumlah yang akan ditransfer.
  6. Ikuti proses sampai selesai.

Untuk mobile banking lainnya:

  1. Buka aplikasi mobile banking – Transfer – Transfer ke bank lain.
  2. Pilih bank CIMB Niaga. Kode bank ini adalah 022.
  3. Masukkan nomor Virtual Account yang bisa kamu dapatkan dari aplikasi Virgo. Nomor tersebut berupa kode angka 2299 + nomor HP yang terdaftar.
  4. Masukkan jumlah yang akan ditransfer.
  5. Ikuti proses sampai selesai.

Nah, sekarang kamu sudah mengetahui lebih banyak soal Aplikasi Virgo ini kan? Jadi, terima kembalian belanja berapapun bisa kamu simpan dan gunakan lagi untuk kebutuhan yang lebih bermakna.

Sehingga di akhir bulan, kamu tidak lagi harus merasa was-was karena uang yang menipis. Yuk, download Virgo sekarang ya!

Pos terkait