Saatnya Beralih ke Digital Marketing untuk Bisnis Lebih Baik

Saat ini kita berada di era digital dan mau tidak mau peran digital marketing menjadi sangat penting. Terlebih dalam kondisi pandemi dimana satu sama lain diupayakan untuk jaga jarak demi pencegahan paparan Corona Virus.

kelebihan digital marketing
tampilan kanal jogja

Bak gayung bersambut bagi mereka yang siap menghadapi hal ini sebagai tantangan. Bukan lagi menjadi penghambat untuk bisnis lebih baik.

Digital marketing itu sendiri sejatinya telah berkembang seiring dengan adanya revolusi industri 4.0. Hanya saja beberapa tahun sebelumnya geliat digital marketing belum semasif saat ini.

YOUR EXISTING AD GOES HERE

Mungkin, beberapa tahun lalu masih banyak pihak yang kurang percaya bahwa sistem ini bisa digunakan atau tepat guna. Ada juga yang mencoba mengarah kesana hanya saja belum berani mengingat digital marketing masih relatif baru bagi sebagian besar masyarakat.

Peran Strategis Digital Marketing

Digital marketing memiliki peran yang sangat strategis karena mampu menggantikan satu sistem yang cenderung konvensional ke arah otomasi. Gaya kerja padat karya pelan-pelan tergantikan dengan adanya digitalisasi.

Peran strategis ini banyak digunakan karena selain menghemat biaya pastinya tenaga kerja dibutuhkan. Tak hanya itu saja tapi bisa jadi mereka tidak perlu datang ke kantor tapi pekerjaan bisa terselesaikan dengan baik.

YOUR EXISTING AD GOES HERE

Kini telah ada satu sistem untuk memastikan semua berjalan dengan baik tanpa pengawasan secara langsung. Secara sederhana, “biarkan sistem yang bekerja” dan owner atau pemilik usaha tinggal melihat laporannya saja.

Digital Marketing untuk Bisnis

Semua produk yang ada pastinya memiliki kelebihan dan kelemahan masing-masing. Hanya saja kemudian bagaimana kita bisa mengoptimalkan kelebihan dan meminimalisir kelemahan.

Butuh satu perencanaan matang, mengingat yang lain pun menggunakan teknik serupa. Mereka yang memiliki formula jitu dipastikan akan menjadi pemenang dalam persaingan ini.

Kelebihan Digital Marketing

1. Fokus ke Target

Salah satu kelebihan ditawarkan digital marketing itu sudah pasti target bisa diatur. Dengan demikian kita hanya akan menyasar segmen yang tepat.

Hal ini tentu akan sangat membantu dalam proses penjualan karena hanya akan menggarap “ladang basah” saja. Zona merah atau abu-abu yang sekiranya tidak akan ada penjualan sebisa mungkin tidak akan disentuh.

Tak harus membuat dari awal, kini ada banyak platform yang memudahkan bagi siapa saja untuk atur target hingga mikro spesifik. Tinggal pilih dan klik selesai.

2. Proses Cepat dan Mudah

Salah satu indikasi kecepatan itu sudah pasti proses instan. Tak perlu repot dan sudah ada data yang bisa digunakan untuk tindak lanjut.

PR selanjutnya tinggal bagaimana menemukan formula yang cocok. Seringkali meski memiliki kesamaan produk tapi tidak semua rumus bisa digunakan.

3. Budget Promosi Customize

Biaya seringkali menjadi pertimbangan untuk mengeksekusi sesuatu. Dengan teknik ini biaya sangat mungkin untuk di atur sedemikian rupa.

Saat ini dengan modal puluhan ribu atau ratusan ribu pun semua sudah bisa mencoba menggunakan teknik kekinian ini untuk menjaring market. Paling penting tentu saja untuk trial and error untuk menemukan cara paling pas.

4. Lebih Terukur

Kelebihan lain dari teknik ini tentu saja semua menjadi lebih terukur. Bahkan tak jarang beberapa vendor atau platform telah menyediakan rumus yang bisa dijadikan acuan.

Dengan modal sekian rupiah akan menghasilkan sekian keuntungan. Meski bisa saja meleset selama kalkulasi tepat maka tidak akan jauh meleset.

5. Bebas Ruang dan Waktu

Teknologi merubah segalanya dan salah satunya sudah pasti dalam dunia pemasaran. Mereka yang konvensional sangat dipengaruhi ruang dan waktu.

Lain dengan cara yang satu ini dimana benar-benar bebas ruang dan waktu. Tak lagi perlu waktu khusus atau ruang khusus untuk bekerja. Di manapun, kapanpun pekerjaan bisa jalan sama baiknya.

6. Semua Hal Bisa Dijual

Personal branding pun saat ini telah menjadi kebutuhan dan dengan mudah seseorang bisa dicitrakan sesuai kebutuhan. Seseorang yang bukan siapa-siapa sekalipun dalam waktu sekejap akan langsung bisa dikenal masyarakat luas.

Bila tidak percaya silakan lihat di timeline baik itu Facebook, Twitter maupun Instagram. Begitu banyak kita temukan orang-orang yang memiliki jasa “menjual diri”.

7. Langsung Bisa Feedback

Kelebihan lain dengan sistem ini pastinya pemilik usaha langsung bisa memberikan feedback. Komunikasi dan tawar menawar langsung bisa dilakukan dalam platform yang sama.

Benar-benar praktis dan menghemat banyak hal pastinya. Tak ada lagi cerita padat karya dalam perusahaan yang telah beralih ke industri 4.0.

Kelemahan Digital Marketing

Layaknya sebuah produk, selain menawarkan sejumlah kelebihan pastinya ada sejumlah kelemahan yang harus diperhatikan. Lengah sedikit bisa jadi akan langsung ditinggalkan pelanggan.

Kelemahan tersebut bukan untuk diabaikan tapi sebisa mungkin untuk diantisipasi. Jangan sampai digunakan kompetitor untuk menutup peluang yang ada.

1. Mudah Ditiru

Tak terbantahkan, kita sama-sama tahu cara paling mudah untuk berkarya atau membuat sesuatu saat ini dengan rumus amati, tiru dan modifikasi. Wajar kemudian bila kemudian apa yang ada di internet banyak digunakan para pelaku bisnis.

Mereka yang kreatif pastinya tidak hanya akan meniru tapi juga akan memodifikasi sesuai kebutuhan. Dalam dunia teknologi, inovasi menjadi satu keharusan.

2. Persaingan Panas

Begitu mudahnya membuat dan menggunakan cara ini tentu ditandai dengan jumlah pengguna atau kompetitor semakin banyak pula. Masing-masing pastinya akan menghadapi ujian yang berbeda-beda.

Hanya mereka yang adaptif dan bisa menjawab kebutuhan market yang akan digunakan. Selebihnya pelan tapi pasti akan ditinggalkan.

3. Tidak Sesederhana yang Terlihat

Bagi para pelaku dalam dunia ini pastinya merasakan semua tidak sesederhana yang terlihat. Masing-masing pelaku harus memeras otak untuk menghasilkan satu cara yang paling tepat dan cocok untuk kemudian diimplementasikan.

Butuh kerja keras dan tim solid untuk bisa bertahan dalam dunia ini. Mereka bisa jadi harus standby 24 jam secara ide dan pemikiran meski bekerjanya sudah bukan lagi di kantor.

4. Gagal dan Sukses itu Tipis

Teknologi yang berjalan sangat cepat. Demikian pula dalam dunia ini, dimana nama baik itu akan langsung menjulang tinggi di angkasa. Tapi sebaliknya akan mudah pula untuk hancur hingga ke dasar bumi.

Hal ini karena informasi akan berjalan sangat cepat. Bahkan mereka yang tidak tahu apa-apa pun langsung bisa mengakses informasi tersebut.

Menarik bukan dunia yang satu ini dan bila kamu tertantang tentu bisa segera memulai. Bisa membangun situs atau marketplace sederhana tentunya.

Pos terkait