Seperti yang sudah kita ketahui, bahwa surat Al Ikhlas merupakan salah satu surat pendek dalam Al Quran yang paling populer dikalangan umat Islam. Surat Al Ikhlas adalah surat ke-112 dalam Al-Quran yang masih termasuk kedalam surat Makkiyah dan terdiri dari 4 ayat.
Surat pendek yang satu ini pun menjadi pusat ajaran dalam Islam yang mengajarkan tentang keesaan Allah SWT. Di dalam akademisi, Surat Al Iklhas mempunyai arti dan makna yang dapat memberikan penjelasan seputar monoteistik yaitu Keesaan Tuhan, bukan politeistik yaitu Tuhan yang banyak.
Keutamaan dari Surat Al Ikhlas
Meski tergolong cukup pendek, tapi Surat Al Ikhlas ini memiliki banyak fadhilah atau keutamaan lho. Nah, untuk mengetahui lebih jelasnya lagi mengenai keistimewaan dan keutamaan dari Surat Al Ikhlas, maka ada baiknya kita simak saja ulasan di bawah ini.
1. Dicintai Allah
Rasulullah SAW pernah menunjuk seorang pria untuk menjadi pemimpin sebuah pasukan khusus dalam menyelesaikan suatu misi. Ketika pria tersebut menjadi imam shalat bagi pasukannya, pria tersebut kerap membaca surat Al Ikhlas.
Setelah pasukannya pulang, mereka menceritakan kepada Rasulullah SAW. Mendapati berita tersebut, kemudian Rasulullah SAW menyuruh mereka untuk menanyakan kepada pria yang menjadi imam tadi, mengapa ia selalu membaca surat Al Ikhlas dalam setiap shalatnya.
Pria tersebut pun menjawab, bahwa dirinya suka membaca surat Al Ikhlas karena di dalamnya mengandung sifat Allah Yang Maha Pemurah. Setelah mendengar jawaban yang disampaikan kepada Rasulullah, kemudian Rasulullah bersabda bahwa Allah juga mencintai dirinya.
2. Wasilah Masuk Surga
Terdapat sebuah hadits yang diriwayatkan oleh Imam Bukhari, bahwa pernah ada seorang laki-laki menjadi Imam Masjid Quba. Setiap kali dirinya selesai membaca surat lain dalam Al Quran, ia sering menutupnya dengan surat Al Ikhlas.
Hal tersebut kemudian diceritakan kepada Rasulullah SAW saat beliau berkunjung ke Masijd Quba, dan bertanya kepada pria tadi perihal dirinya yang selalu membaca surat Al Ikhlas. Pria tersebut pun menjawab, bahwa dirinya sangat menyukai surat Al Ikhlas.
Kemudian Rasullah bersabda, bahwa kecintaan pria tadi terhadap surat Al Ikhlas akan membawa dirinya ke dalam surga.
3. Sebanding Dengan Sepertiga Al Quran
Dalam hadits shahih Bukhari, telah dikisahkan ada seorang laki-laki yang membaca surat Al Ikhlas secara berulang-ulang dalam shalat sunnah. Kemudian hal ini disampaikan kepada Rasulullah SAW dan bersabda, sesungguhnya surat Al Ikhlas ini benar-benar sebanding dengan sepertiga Al Quran.
4. Dapat Memperlancar Rezeki
Ternyata membaca surat Al Ikhlas juga dapat menjadi perantara untuk memperlancar rezeki lho. Lantas, bagaimana caranya?
Dalam hal ini, kita hanya perlu membaca surat Al Ikhlas sebanyak 1.000 kali dengan penuh ketekunan. Dengan maksud memohon kepada Allah SWt agar dimudahkan dalam urusan rezeki.
5. Dapat Mengusir Rasa Gundah di Malam Hari
Apakah kamu sering mengalami kesulitan tidur di malam hari karena rasa gundah? Jika iya, maka kamu harus membiasakan diri untuk membaca surat Al Ikhlas sebelum tidur.
Pasalnya, surat Al Ikhlas ini dapat mengusir rasa gundah di malam hari lho. Setelah membaca surat Al Ikhlas, lanjutkan dengan membaca surat pendek lainnya seperti:
• An Nass
• Al Falaaq
• Al Fatihah
Kemudian niatkan hati dan meminta kepada Allah SWT agar diberi ketenangan hati serta bisa segera tidur di malam hari hingga matahari terbit.