Tiga Mahasiswa UMBY Berhasil Kembangkan Limbah Keju Menjadi Makanan Kaya Manfaat

Tak pernah terpikir sebelumnya bila Dwianto, Hanifah ‘Ulayya Azhar dan Popy Dwi Yulianti akan menciptakan makanan kaya manfaat yang berasal dari limbah keju menjadi makanan kaya manfaat. Rasa sayang akan limbah keju yang terbuang membuat 3 mahasiswa UMBY ini melakukan penelitian agar memiliki nilai lebih.

umby
mercubuana-yogya.ac.id

Dan akhirnya 3 mahasiswa Fakultas Agroindustri Jurusan Teknologi Hasil Pertanian Universitas Mercu Buana Yogyakarta (UMBY) ini menemukan cara bagaimana limbah yang dikenal dengan nama Whey ini menjadi Nata De Whey.

Limbah Keju Menjadi Makanan Kaya Manfaat

Berdasar uji laboratorium Nata De Whey ini mampu menurunkan kolesterol, mencegah diabetes serta mengatasi sembelit. Seolah menjadi jawaban bagi masyarakat yang cenderung mengalami gangguan pada ketiga penyakit tersebut.

YOUR EXISTING AD GOES HERE

Ide tersebut didapat manakala ketiganya mengikuti praktek kerja lapangan. Adapun lokasi yang mereka tempati adalah peternakan sapi di Pengalengan Bandung Selatan.

Proses pembuatannya juga tidak terlalu sulit karena cukup di buat nata. Caranya dengan menambahkan glukosa, sukrosa dan fruktosa.

Pihaknya bersama UMBY akan melakukan penelitian lebih lanjut. Tujuannya tak lain adalah bagaimana inovasi bisa memberi manfaat untuk masyarakat luas.

Pos terkait