Ribuan Lampion Meriahkan Lanterne Festival de Paris 2019

Buat kamu yang belum ada agenda pada akhir bulan Agustus 2019 ada baiknya ke Pantai Depok Jogjakarta. Pasalnya pada malam 1 Suro atau 31 Agustus 2019 nanti akan ada ribuan lampion diterbangkan dalam Lanterne Festival de Paris 2019.

Lanterne Festival de Paris 2019
instagram.com/lfdeparis

Tak tanggung-tanggung, pada tahun ini 5.000 lampion telah disiapkan pihak panitia. Festival lampion dengan tema Doa, Kita dan Lentera ini bakal melengkapi atraksi wisata malam di kawasan pantai.

YOUR EXISTING AD GOES HERE

Tak hanya wisata malam, event ini juga bagian dari wisata budaya dan kreatif.
Kedepan diharapkan jumlah kunjungan di Pantai Depok – Parangtritis akan mengalami peningkatan yang signifikan.

Jadi buat kamu yang akan liburan ke Jogja atur dan pastikan waktu yang pas. Jangan sampai pas di Jogja liburan terasa hambar atau kurang optimal. Lanterne Festival de Paris 2019 ini persisnya akan dilaksanakan di landasan pacu Pantai Depok, Parangtritis, Kretek, Bantul.

Berkaca pada pengalaman serupa tahun lalu, even serupa mampu menyedot jumlah pengunjung hingga tembus diatas 50.000 orang. Jauh lebih banyak daripada jumlah kunjungan pada tahun baru yang hanya 20.000 orang saja.

Berbeda bila tahun lalu pihak panitia hanya menyiapkan 1.000 lampion maka tahun ini panitia menyiapkan 5.000 lampion. Maka bisa jadi jumlah pengunjung akan mengalami peningkatan hingga 5 kali lipat.

YOUR EXISTING AD GOES HERE

Para wisatawan tak hanya akan melihat keindahan langit diatas Pantai Depok. Mereka juga diberi kesempatan untuk menerbangkan lampion bersama-sama.

Pada event kali ini panitia akan membatasi jumlah pengunjung di area inti penerbangan lampion hanya untuk 25.000 pengunjung. Tujuannya tentu saja untuk memberi pengalaman terbaik bagi para wisatawan.

Bagi kamu yang ingin turut serta melakukan penerbangan lampion maka harus terlebih dahulu melakukan pembelian tiket. Tiket tersebut akan dijual mulai tanggal 15 Juli hingga 24 Agustus 2019.

Adapun tiket dibagi menjadi 3 varian mulai dari Single Ticket dengan harga Rp 40.000,- per orang, Couple Ticket Rp 100.000,- untuk dua orang, dan VIP Ticket Rp150.000,-. Tiket tersebut termasuk 1 lampion yang nantinya akan diterbangkan serentak. Namun bagi kamu yang enggan membeli tiket bisa datang langsung dan menyaksikan dari luar arena inti.

Lanterne Festival de Paris 2019 ini akan dimulai pada sore hari pukul 15.30 WIB. Selama event berlangsung pengunjung akan disuguhi hiburan live musik dari Letto dan Nufi Wardhana. Dan puncaknya malam penerbangan lampion akan dimulai pukul 22.30 WIB hingga selesai.

Pos terkait