Belum lama ini beredar video TikTok dimana seorang laki-laki yang memiliki akun @tj_torry mengutarakan mereka-mereka yang menjadi sahabat mahasiswa Jogja. Terutama saat akhir bulan dan kiriman belum datang.
Menjadi menarik tentunya, terutama bagi kamu yang pernah kuliah di Jogja tentu akan kangen dengan suasana itu. Apalagi bagi kamu yang ada rencana menempuh pendidikan di Kota Pelajar ini.
Tentu bisa jadi ada harap-harap cemas, kelak akan seperti apa. Terutama saat ini masih pandemi dan situasi serba ketidakpastian.
Sahabat Mahasiswa Jogja Paling Setia
Sayapun yang dulu kuliah di Jogja dengan melihat TikTok tersebut langsung tersenyum. Dan itu semua adalah benar adanya, tidak lebih tidak kurang.
Bersama mereka kantong mahasiswa senantiasa terjaga hingga akhir bulan. Penasaran bukan dengan para sahabat mahasiswa Jogja.
Dikutip dari @WonderfullJogja berikut 5 Sahabat Mahasiswa Jogja:
1. Angkringan dan Burjo
Tak hanya mahasiswa 2 tempat ini adalah favorit siapa saja yang tengah berada di Kota Wisata ini. Sangat mudah menemukannya karena hampir setiap sudut akan ditemukan.
Apalagi di sekitar area kampus, bisa jadi tak perlu jarak 100 meter kita akan menemukan mereka jejer berderet. Harga yang ramah kantong tentu menjadi alasan utama memilih makan di angkringan atau warung burjo.
Berbekal jajan es teh manis sekalipun kita bisa nongkrong hingga berjam-jam. Apalagi bila ada teman sepermainan tentu berada di sini adalah tempat yang pas untuk menghabiskan waktu.
2. Supermarket Harga Pasar
Mahasiswa di Jogaj tentu tak asing dengan Mirota Kampus dan Pamela Swalayan. Dua supermarket ini sangat terkenal, tak hanya bagi para mahasiswa tapi juga bagi siapapun yang tinggal di Jogja.
Maklum saja harga yang ditawarkan supermarket ini layaknya pasar pada umumnya. Namun soal kenyamanan jangan tanya, dinginnya AC dan musik romantis mengalun akan membuat siapa saja untuk betah berbelanja.
3. Legend-nya Alat Tulis Jogja
Dari tahun puluhan lalu, Toko Merah yang ada di Jalan Gejayan (sekarang Jalan Affandi) ini adalah favorit para mahasiswa. Saya pun yang pernah berkampus di Mrican menjadikan tempat ini untuk belanja.
Terkadang pun datang hanya untuk melihat-lihat saja. Baru kemudian bila ada uang dieksekusi. Dan ternyata tak hanya saja, para mahasiswa lainnya pun demikian karena tempat ini selain lengkap juga harganya murah.
4. Kawasan Kos Terpopuler
Bagi yang berkampus di Depok, tentu tahu kawasan mana yang hampir semua rumah dijadikan kosan. Maklum saja di wilayah ini banyak kampus mulai dari UGM, UNY, USD, Stembayo, Atmajaya, UPN, UII dan lain-lain.
Wilayah yang pasti jadi sentra kosan tentu saja ada Pogung, Babarsari, Tambak Bayan, Seturan, Mrican dan sekitarnya. Soal harga tentu bisa disesuaikan dengan budget yang ada.
5. Tempat Wisata Favorit
Begitu mudah bagi kita untuk menemukan objek wisata favorit di Jogja. Sekalipun kamu hanya punya uang Rp 5 ribu pun sudah bisa menikmati keindahan tersebut.
Beberapa yang kini menjadi tempat favorit untuk jalan-jalan minim budget tentu saja ada Malioboro dan Titik Nol Kilometer. Selain itu saat ada di Jogja jangan khawatir masih ada deretan objek wisata murah lainnya.
Sebut saja Tugu Jogja atau Alun-Alun Selatan, saat datang kesini tanpa uang seperserpun jangan takut. Yang penting hindari jajan dan parkir maka kamu sudah bisa cuci mata di Jogja.