Kuliner Jogja yang Tak Ketinggalan Zaman, Sop Buntut Cokro

Sop Buntut Cokro merupakan salah satu kuliner jogja yang berada di sekitar jalan HOS. Cokroaminoto 161 Yogyakarta, rumah makannya sendiri bernama rumah makan cokro. Jika rumah makan cokro di tuju dari Malioboro, kira-kira akan memakan waktu sekitar 5 menit.

Bacaan Lainnya
sop buntit
infokuliner.com

Rumah makan Cokro merupakan rumah makan yang bergaya Jawa modern, bersih, nyaman, dengan kapasitas pengunjung sekitar 25-30 orang. Rumah makan yang sangat cocok di tuju jika bepergian bersama rombongan.

YOUR EXISTING AD GOES HERE

Rumah makan ini beroperasi sejak pukul 08.00 – 21.00 WIB. Menu yang disediakan di rumah makan Cokro cukup sederhana, yaitu ayam goreng dan menu andalannya yaitu sop buntut. Sop Buntut Cokro juga bisa di bilang sop buntut yang paling enak di Kota Jogja.

Soal rasa Sop Buntut Cokro itu sendiri, sudah di jamin dan sudah dipastikan rasanya sangat nikmat. Dagingnya yang empuk berpadu dengan kuah sopnya yang sangat segar tentu akan sangat menggugah selera.

Selain rasanya yang sangat enak, kamu juga bisa request, mau dagingnya di goreng terlebih dahulu atau langsung disajikan di dalam sop, tergantung selera kamu masing-masing.

Selain rasa yang nikmat, di rumah makan cokro pelayanannya juga sangat cepat, dan dengan harga yang tidak terlalu mahal, sehingga tidak menguras habis isi kantong. Sop Buntut Cokro juga bisa dipadukan dengan ayam gorengnya.

Ayam goreng yang empuk, gurih dengan tingkat kematangan yang merata hingga ke dalam, keduanya tentu akan sangat pas jika dinikmati bersama keluarga, rekan kerja, atau teman Anda.

Selain kedua menu tersebut ada beberapa menu tambahan juga, yaitu Rempelo Ati atau Ati Ampela dan juga Tahu Tempe, menu tambahan tersebut juga bisa di nikmati bersama Sop Buntut Cokro. Harga yang ditawarkan juga terjangkau, untuk makanan berkisar antara Rp 3.500,- hingga Rp. 16.000,-.

Sedangkan untuk minumannya (tersedia berbagai aneka jus buah, seperti jus nanas, jus apel, jus strawberry, jus jambu merah, jus melon dan masih banyak yang lainnya di sana), harga yang ditawarkan berkisar dari Rp 1.000,- hingga Rp Rp 6.000,-

Pos terkait