Pantai Pandansari merupakan sebuah pantai yang terletak di Kabupaten Bantul, Yogyakarta. Pantai ini mempunyai satu hal yang tidak bisa ditawarkan oleh pantai-pantai lainnya yang ada di Jogja, yakni sebuah mercusuar. Keren kan?
Pantai Pandansari tepatnya berada di Dusun Patehan, Desa Gadingsari, Kecamatan Sanden, Kabupaten Bantul, Yogyakarta. Pantai ini memang masih kalah pamor dengan pantai-pantai lain yang ada di sebelahnya, seperti Pantai Samas, Pantai Baru dan Pantai Goa Cemara. Namun anda tidak usah khawatir, karena pemandangan alam yang ada di Pantai Pandansari tidak kalah menarik dengan pantai lainnya.
Begitu anda memasuki kawasan pantai ini, maka anda langsung disuguhkan dengan pemandangan ombak besar yang bergulung-gulung khas pantai selatan. Selain itu, anda juga akan menemui hamparan pepohonan cemara yang akan memanjakan mata anda. Hijaunya pohon-pohon ini seakan kontras dengan warna laut yang biru.
Namun, belum lengkap rasanya jika anda mengunjungi Pantai Pandansari tanpa menaiki mercusuar yang ada di pinggir pantainya. Mercusuar ini dibangun sekitar tahun 1997 dengan tinggi kurang lebih 40 meter.
Bagi anda yang ingin menaiki mercusuar ini, maka anda harus menyiapkan tenaga ekstra. Karena jika anda ingin sampai ke puncak menara, maka anda harus menaiki satu demi satu ratusan anak tangga yang melingkar hingga ke arah atas mercusuar.
Sesampainya di atas mercusuar, anda akan terkagum-kagum melihat pemandangan yang luar biasa. Hamparan laut yang luas dan hijaunya pepohonan cemara membuat Pantai Pandansari cukup unik. Anda juga bisa melihat garis pantai selatan serta tebing-tebing yang menjulang dari atas mercusuar.
Tidak sampai disitu, setelah anda puas menikmati pemandangan alam dari atas mercusuar, ada satu hal lagi yang bisa anda lakukan jika sedang berkunjung ke Pantai Pandansari, yakni beragrowisata ke kebun buah naga. Di sini, kamu bisa memetik buah naganya langsung dari pohonnya serta menikmatinya selagi segar.
Selain mercusuar dan kebun buah naga, Pantai Pandansari sering dijadikan tempat untuk lokasi pemotretan, baik itu untuk pemotretan model maupun pemotretan pemandangan sampai dengan prewedding. Nah, jika anda senang mencari tempat-tempat yang baru dan asyik, tidak ada salahnya jika anda mampir ke Pantai Pandansari.