Saat ingin berkunjung ke Gunungkidul pasti destinasi pertama yang kalian pikirkan adalah Pantai, Gunung dan Air Terjun. Padahal sebenarnya ada satu tempat tersembunyi di Gunungkidul yang tak kalah menariknya jika kamu kunjungi.
Letaknya ada di wilayah Hutan Bunder atau tepatnya di Desa Bunder, Kecamatan Playen, Kabupaten Gunungkidul, Yogyakarta. Museum Kayu Wanagama namanya, Letaknya ada di depan Rest Area Bunder. Tak jauh kok dari jalan raya Jogja-Wonosari.
Kamu hanya perlu mengikuti jalan setapak masuk ke kearah barat tepat di depan Rest Area samping Sungai Oya. Setelah kurang lebih 50 meter kamu langsung bisa menemukan Museum Kayu Wanagama yang ada disebelah kiri jalan.
Jangan khawatir soal biaya, masuk ke museum ini tidak dikenakan biaya sama sekali alias gratis tis tis tis. Jika di jam operasional dan sedang ada yang jaga, kamu hanya akan diminta untuk mengisi buku tamu saja kok.
Tinggal bubuhkan tanda tangan dan beri kritik dan saran, kamu bisa bermain sepuasnya ditempat ini. Untuk bisa masuk kedalam museum tentu kamu harus datang disaat masih ada penjaganya.
Koleksi Museum Wanagama
Biasanya buka dari jam 09.00 WIB – 13.00 WIB atau bahkan bisa sampai jam 15.00 WIB tergantung dari banyaknya pengunjung yang datang. Museum ini memiliki koleksi-koleksi yang unik, misalnya saja roda dari kayu, arca dari kayu, dan bahkan fosil aneka kayu yang sudah berumur ratusan tahun.
Memang, jika dilihat dari luar sedikit mengerikan karena samping museum penuh dengan pohon yang rindang. Tetapi, justru pohon-pohon inilah yang memberikan kesan berbeda jika dibandingkan dengan tempat wisata yang lainnya.
Apalagi pada saat musim penghujan dimana semua pohon dan rerumputan menghijau. Wah, pasti tempat ini menjadi spot surga untuk kamu yang hoby photo. Di depan museum ini terdapat taman kecil dimana tumbuh rerumputan yang menghijau.
Jika kamu ingin mendapatkan kesan natural, kamu bisa mengambil photo dari tempat yang satu ini. Tak hanya dari taman depannya saja, arsitektur dari museum ini pun juga memiliki nilai keunikan yang sangat tinggi.
Museum dengan gaya rumah panggung dan dibuat full dari kayu pasti akan memberikan kesan yang klasik, unik dan sedikit ke-Eropa-eropanan. Karena hal itulah, tempat ini juga menjadi tempat photo baik itu prewedding atau photo shoot tersembunyi yang terfavorit.
Kamupun bisa mendapatkan spot foto yang sangat cantik dengan berlatar belakangkan bangunan museum yang satu ini. Jadi, bagi kamu yang hobby mencari foto yang unik, tempat ini wajib ada di list kamu.
Selain museum ini masih ada banyak tempat tersembunyi di Gunungkidul yang harus kamu kunjungi. Jangan lupa bawa kamera atau minimal smartphone agar ada oleh-oleh yang bisa di bawa pulang.
Nah, semoga liburanmu menyenangkan dan ingat selalu jaga kebersihan tempat yang kamu kunjungi ya!
Kontributor-Meiga Dwi A.