Bukit Klangon, Cara Indah Kenali Merapi Lebih Dekat

Bukit Klangon yang ada di kaki Gunung Merapi kini sedang menjadi trending topik. Khususnya bagi mereka pecinta objek wisata berbasis alam pegunungan.

view bukit klangon
wisatakaka.com

Disini pengunjung akan disuguhi pemandangan yang ekstrim dengan latar belakang Gunung Merapi. Puncak Gunung Merapi pasca erupsi seolah memiliki daya tarik tersendiri.

Dari Bukit Klangon pengunjung dapat dengan mudah melihat puncak Gunung Merapi. Puncak gunung terlihat jelas terpapar di depan mata.

Tak ada pohon yang dapat bertahan di puncak gunung dengan ketinggian 2.968 meter diatas permukaan laut tersebut. Bongkahan batu dan pasir seolah menunjukkan keperkasaanya.

YOUR EXISTING AD GOES HERE

Wajar kiranya bila setiap pengunjung yang datang ke Bukit Klangon senantiasa berswa foto. Terlebih saat pagi atau senja dengan cuaca cerah. Yang ada hanya keindahan tiada tara.

Tak sedikit mereka rela datang lebih pagi dan menunggu untuk momen terbaik. Bila waktu itu tiba gardu pandang yang ada akan dijubeli pengunjung.

Bila tidak mau berdesak-desakan atau antri kamu bisa pilih lokasi disekitar gardu pandang. Pemilihan lokasi yang tepat akan menghasilkan foto yang ciamik.

pemandangan bukit klangon
instagram.com/puji_alvirtalita

Untuk menuju lokasi ini juga sangat mudah. Terlebih bagi mereka yang sudah pernah datang ke tempat Mbah Marijan atau Bebeng.

Bila belum pernah sama sekali ada baiknya melalui Jalan Kaliurang. Dari Pasar Pakem bisa ambil kanan dan ambil kanan lagi saat melintas di pertigaan Cangkringan. Tepatanya ada di Desa Glagahharjo, Cangkringan Sleman.

YOUR EXISTING AD GOES HERE

Di kawasan objek wisata ini tidak saja menyuguhkan gardu pandang dengan pemandangan Gunung Merapi semata. Namun masih banyak kegiatan yang bisa dipilih semisal camping, downhill, hiking atau sebatas jalan-jalan menggunakan motor offroad.

Sarana dan prasarana pun telah ada dan cukup baik. Terdapat beberapa warung makan dan lokasi parkir yang luas. Selain itu masih ada tempat sholat dan kamar kecil.

Selain menikmati keindahan puncak Merapi bisa juga untuk mampir ke beberapa objek wisata yang letaknya tak berjauhan. Tercatat selain rumah Mbah Marijan masih ada Museum Sisa Hartaku, Desa wisata Kelor, The world Landmark, Stonehenge, Museum Api, Volcano Lava Tour, dan masih banyak lagi.

Pos terkait