13 Air Terjun Terkeren di Jogja dan Tersebar Dari Ujung Barat Hingga Timur

Tidak saja hanya objek wisata pantai dan pegunungan yang ada di Jogja. Tapi ada juga air terjun terkeren di Jogja yang jumlahnya sangat banyak. Mayoritas air terjun tersebut ada di Gunungkidul dan Kulonprogo yang memang wilayahnya mayoritas berkontur pegunungan.

Dari sekian banyak air terjun yang ada setidaknya ada 13 air terjun di Jogja yang memiliki keindahan dan kecantikan yang sangat luar biasa :

Bacaan Lainnya

1. Air Terjun Sri Gethuk

YOUR EXISTING AD GOES HERE

air terjun sri gethuk
instagram.com/ai_akbar93

Belum lama ini air terjun Sri Gethuk mendunia pasca digunakan untuk syuting film Hollywood yang berjudul Beyond Skyline. Air terjun yang terletak di Dusun Menggoran, Desa Bleberan, Kecamatan Playen, Gunungkidul bisa ditempuh melalui Jalan Jogja – Wonosari. Air terjun ini menjadi cantik karena air jatuh ke batuan karst kemudian mengalir ke sungai.

2. Curug Nglarangan

curug nglarangan
instagram.com/yasuspade_

Curug atau air terjun ini juga memiliki kekhasan tersendiri yang mana air untuk mencapainya harus terlebih dahulu melakukan susur sungai. Maklum saja jalur yang tersedia baru dengan cara ini. Sepanjang sungai yang ada di Desa Nglarangan, Kecamatan Gedangsari, Gunungkidul ini akan dipenuhi batu-batu besar hingga memberi kesan istimewa bagi siapa saja yang bisa menjangkaunya.

3. Air Terjun Banyunibo

Curug Banyunibo Patuk
instagram.com/rinaaprwnt

Letaknya tidak terlalu jauh dari pusat kota Jogja. Persisnya ada di Dusun Batur, Desa Putat, Kecamatan Patuk, Gunungkidul. Sepintas dari namanya asal usul air terjun ini mudah ditebak dari kata banyu (air) dan nibo (jatuh / terjun). Beruntung pihak warga sekitar telah secara swadaya membuat jalan yang lebih baik sehingga para pengunjung tidak terlalu repot untuk mencarinya.

4. Curug Indah Gedangsari

Bisa di bilang lokasi ini paling jauh dari kota Jogja karena terletak di ujung paling timur. Menjadi satu paket manakala berkunjung ke Curug Nglarangan karena masih satu kecamatan di Gedangsari. Hanya saja curug ini ada di Desa Tegalrejo, Gedangsari. Air terjun yang ada bukan hanya satu tapi dua. Tapi yang menjadi buruan pengunjung adalah sisi atas yang memang memiliki keindahan lebih.

5. Curug Gede

Berada di perbatasan Sleman dan Gunungkidul membuat lokasi yang satu ini bisa dituju dari Sleman atau Gunungkidul. Pas bagi mereka yang suka hiking menyusuri perbukitan dan menjadi rekomendasi bagi mereka yang sedang berkunjung ke Bukit Nglanggeran karena memang cukup dekat. Curug dengan tinggi sekitar 30 meter ini paling mudah dijangkau dari Gunung Api Purba

6. Air Terjun Jurug Lengkongsari

Yang satu ini mungkin belum begitu populer karena memang baru dibuka sejak 2014 lalu. Tapi jangan salah bahwa air terjun yang ada di Desa Wisata Jurug Taman Sari, Desa Semoyo, Kecamatan Patuk, Gunungkidul ini cukup istimewa karena berada dalam satu area desa wisata. Selain itu ada juga sebagian orang yang menyebutnya sebagai air terjun kembar karena jumlahnya tidak hanya satu dan bentuknya serupa. Jangan coba-coba mandi bila takut dengan kedalaman karena bisa mencapai 7 meter.

7. Pantai Jogan

Air terjun yang satu ini akan mencapai puncak debit tertinggi pada musim hujan dan bila pada musim kemarau akan sedikit atau bisa di bilang tidak ada. Tak jarang dari mereka yang datang kesini adalah para pecinta alam yang berminat untuk melakukan canyoning atau menuruni air terjun menggunakan teknik rappling.

8. Air Terjun Sidoharjo

Air terjun yang satu ini ada di pelosok Kulonprogo, tepatnya ada di Dusun Gonolangu Desa Sidoharjo, Kecamatan, Samigaluh. Salah satu kelebihan air terjun ini adalah memiliki ketinggian sekitar 75 meter jadi cukup tinggi daripada air terjun yang lain. Kesan yang ada dari air terjun ini adalah suasana alami dan belum ada sentuhan manusia sehingga membuat terasa back to nature.

9. Grojogan Watu Jonggol

Air terjun ini kalah populer dengan desa wisata Nglinggo karena memang berada satu kawasan dengan desa wisata tersebut. Jadi bisa dibilang bahwa air terjun yang satu ini adalah bonus bagi siapa saja yang berkunjung ke desa wisata yang elok akan perkebunan teh ini.

10. Air Terjun Setawing

Ada juga sebagian orang yang menyebutnya sebagai air terjun Jonggrangan karena memang lokasinya ada di Dusun Jonggrangan, Desa Jatimulyo, Kecamatan Girimulyo, Kulonprogo. Sesuatu yang special di tempat ini adalah keberadaan taman disekitar air terjun yang tentu saja semakin menambah keindahan.

11. Air Terjun Grojogan Sewu

Sepintas orang mungkin akan berpikir bahwa Grojogan Sewu ini ada di kaki Gunung Lawu tapi sejatinya ada juga di Dusun Beteng, Desa Jatimulyo, Kecamatan Girimulyo, Kulon Progo. Berhubung lokasinya berdekatan dengan Air Terjun Setawing maka ada baiknya untuk mengunjuni keduanya. Adapun dinamakan Grojogan Sewu karena air terjun ini cukup banyak.

12. Air Terjun Goa Selarong

Gua Selarong tidak saja identic dengan markas Pangeran Diponegoro. Tapi di tempat ini juga terdapat air terjun yang sangat disayangkan bila terlewatkan bila kebetulan sedang berkunjung. Debit air ini akan mencapai puncaknya pada saat musim penghujan karena memang debit air yang ada mayoritas berasal dari air hujan.

13. Air Terjun Jurang Pulosari

Cukup populer bagi warga Bantul karena berada dekat dengan desa wisata Krebet. Jadi dengan satu tujuan bisa mendapat dua lokasi tujuan wisata. Di banding air terjun yang lain Jurang Pulosari dibilang paling dekat dan paling mudah di akses dari pusat kota Jogja.

Air terjun terkeren di Jogja setidaknya adalah 13 diatas. Tapi jangan salah bila ditelusuri lebih lanjut akan banyak di temukan keindahan alam lainnya.

Pos terkait